Pengaruh Pendidikan Terhadap Kesejahteraan Rumah Tangga Di Provinsi DKI Jakarta

Authors

  • Tamara Humairah Hamid
  • Kyla Alifiya Syahla Luthfiya
  • Lathifah Nur Safitri 

Keywords:

Kesejahteraan, Pendidikan, DKI Jakarta

Abstract

Badan Pusat Statistik (BPS) merilis Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi DKI Jakarta  naik 0,86 persen ke level 72,91 pada 2022 dari tahun sebelumnya 72,29. Semakin tinggi IPM maka  semakin sejahtera masyarakat di wilayah tersebut. Kesejahteraan juga dapat dipengaruhi oleh  pendidikan, semakin tinggi tingkat pendidikan seseorang maka kesejahteraannya juga akan  meningkat. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan  kepala rumah tangga terhadap kesejahteraan rumah tangga di Provinsi DKI Jakarta. Menggunakan  dataset Indonesia Family Life Survey putaran kelima tahun 2014, penelitian ini menggunakan  metode OLS dalam analisis regresi berganda. Variabel terikatnya adalah kesejahteraan yang  diukur dengan jumlah gaji yang diterima per tahun oleh kepala keluarga, oleh sampel sebanyak  791 individu dalam rumah tangga yang telah bekerja berusia 15 sampai 68 tahun, dan variabel bebas adalah tingkat pendidikan, jumlah anak, usia, etnis, dan jenis pekerjaan. Hasil akhir  penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh positif signifikan pendidikan kepala rumah  tangga terhadap tingkat kesejahteraan keluarga di DKI Jakarta. 

References

Arisetyawan, K., Sasongko, S., & Sakti, R. K. (2019). Apakah Tingkat Pendidikan Kepala Rumah Tangga Mempengaruhi Kesejahteraan Rumah Tangga? Studi Kasus Data Rumah Tangga Indonesia (IFLS). Jurnal Ekonomi Pendidikan dan Kewirausahaan, 7(2), 99-110.

Bleys, B., & Whitby, A. (2015). Barriers and opportunities for alternative measures of economic welfare. Ecological Economics, 117, 162-172.

BPS DKI Jakarta. (2022). Retrieved from IPM Jakarta Terus Menguat: https://jakarta.bps.go.id/pressrelease/2022/12/01/1016/ipm-jakarta-terus

menguat.html#:~:text=Pencapaian%20IPM%20DKI%20Jakarta%20sebesar,PPP%20sebe sar%202%2C20%20persen.

Herawan, N. (2013). Pengaruh pendapatan terhadap kesejahteraan pengrajin anyaman bambu (besek/piti) desa Kalimandi kecamatan Purwareja Klampok kabupaten Banjarnegara. Doctoral dissertation, Pend. Ekonomi

Julianto, D., & Utari, P. A. (2019). Analisa pengaruh tingkat pendidikan terhadap pendapatan individu di Sumatera Barat. Ikraith-Ekonomika, 2(2), 122-131.

Pebrianti, & Trianasari. (2020). Pengaruh Tingkat Pendidikan Formal dan Pengalaman Kerja Terhadap Kompensasi Pegawai Pada kantor Camat Mendoyo. Bisma - Jurnal Manajemen, 7(1), 81-87.

Purwanto, A., & Taftazani, B. M. (2018). Pengaruh jumlah tanggungan terhadap tingkat kesejahteraan ekonomi keluarga pekerja k3l Universitas Padjadjaran. Focus: Jurnal Pekerjaan Sosial, 1(2), 33-43.

Supartawan, I., & Saskara, I. (2022). Pengaruh Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga, Tingkat Pendidikan, Investasi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten/Kota Di Provinsi Bali. E-Jurnal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana, 11(3), 1045-1071.

Published

2024-02-26

How to Cite

Hamid, T. H. ., Luthfiya, K. A. S. ., & Safitri , L. N. (2024). Pengaruh Pendidikan Terhadap Kesejahteraan Rumah Tangga Di Provinsi DKI Jakarta. HIMIE Economics Research and Olympiad (HERO), 2(1). Retrieved from https://prosiding.umy.ac.id/hero/index.php/hero/article/view/58