Pengaruh substitusi medium dengan penambahan bahan organik terhadap pertumbuhan anggrek Vanda tricolor

Authors

  • Innaka Ageng Rineksane Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
  • Mohammad Rafty Adianto Rahadi Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
  • Gatot Supangkat Samidjo Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Keywords:

pupuk organik cair, pupuk daun, ekstrak kentang, ekstrak ubi jalar, ekstrak pisang

Abstract

Vanda tricolor merupakan tanaman anggrek asal lereng Merapi yang memerlukan upaya pelestarian melalui perbanyakan kultur in vitro. Perbanyakan Vanda tricolor secara in vitro memerlukan medium substitusi untuk menghasilkan bahan tanam terbaik di samping harga yang terjangkau. Tujuan penelitian ini yaitu menentukan medium dan bahan organik yang mampu memberikan pertumbuhan terbaik pada subkultur Vanda tricolor. Percobaan disusun dalam rancangan acak lengkap dengan faktor tunggal. Perlakuan yang diujikan yaitu medium MS0, pupuk organik cair 3 ml/l + Ekstrak pisang 150 g/l, pupuk organik cair 3 ml/l + Ekstrak kentang 50 g/l, pupuk organik cair 3 ml/l + Ekstrak ubi jalar 150 g/l, pupuk daun Growmore 3 g/l + ekstrak pisang 150 g/l, pupuk daun Growmore 3 g/l + ekstrak kentang 50 g/l, pupuk daun Growmore 3 g/l + ekstrak ubi jalar 150 g/l.  pupuk organic cair jenis medium yang digunakan yaitu 3 ml/l pupuk organik cair dan 3 g/l pupuk daun Growmore dan bahan organik yang digunakan yakni 150 g/l pisang, 50 g/l kentang dan 150 g/l ubi jalar. Semua medium perlakuan ditambahkan arang aktif 0,2 g/l dan myoinositol 0,1 g/l. Hasil penelitian menunjukkan perlakuan jenis medium Pupuk daun Growmore 3 g/l dengan penambahan ekstrak kentang 50 g/l mampu menggantikan medium MS0 pada subkultur pembesaran eksplan Vanda tricolor dan cenderung menghasilkan jumlah daun lebih banyak dari perlakuan lain.

Downloads

Published

2024-05-24

How to Cite

Rineksane, I. A., Rahadi, M. R. A., & Samidjo, G. S. (2024). Pengaruh substitusi medium dengan penambahan bahan organik terhadap pertumbuhan anggrek Vanda tricolor. Prodising Seminar Nasional Kedaulatan Pertanian, 1(1), 259–266. Retrieved from https://prosiding.umy.ac.id/semnas-datan/index.php/dt/article/view/23