Kajian budidaya padi system of rice intensification (SRI) secara organik dan anorganik di lahan pekarangan

Authors

  • Widi Nurul Nurhartati Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
  • Agung Astuti Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
  • Mulyono Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Keywords:

padi metode SRI, pekarangan, pupuk NPK organik, pupuk organik cair rumput laut

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari model budidaya padi metode system of rice intensification (SRI) di lahan kering pekarangan dengan membandingkan hasil budidaya padi dengan metode konvensional, SRI organik dan SRI anorganik, dan mengetahui kelayakan pupuk organik yang merupakan campuran dari darah kambing, abu sabut kelapa, tepung tulang ayam dan Pupuk Organik Cair rumput laut sebagai substitusi pupuk anorganik pada budidaya padi dengan metode SRI di lahan kering pekarangan. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta di Kranggan, Galur, Kulon Progo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen di lahan pekarangan dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari tiga perlakuan yaitu : metode konvensional, metode SRI organik dan metode SRI anorganik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budidaya padi metode SRI dapat dilakukan di lahan kering pekarangan dengan pertumbuhan dan hasil yang tidak kalah dengan metode konvensional. Hasil panen padi metode SRI organik (4,13 ton/ha) mampu memberikan hasil yang setara dengan hasil panen padi metode SRI anorganik (4,11 ton/ha) dan metode konvensional (4,80 ton/ha). Oleh karena itu, pupuk organik yang merupakan campuran darah kambing, abu sabut kelapa, tepung tulang ayam dan POC rumput laut cocok digunakan sebagai pengganti pupuk anorganik pada metode SRI di lahan kering.

Downloads

Published

2024-05-24

How to Cite

Nurhartati, W. N., Astuti, A., & Mulyono. (2024). Kajian budidaya padi system of rice intensification (SRI) secara organik dan anorganik di lahan pekarangan. Prodising Seminar Nasional Kedaulatan Pertanian, 1(1), 223–234. Retrieved from https://prosiding.umy.ac.id/semnas-datan/index.php/dt/article/view/20